Categories

Monday, August 1, 2011

Queen Helene Mud Pack Masque with Natural English Clay

Baru kali ini review masker.. Sebelumnya kalau maskeran cuma pakai Garnier Lemon peel-off, tapi ngga suka sama wanginya yg terlalu menyengat, bikin pusing @.@
Setelah googling tentang Queen Helene Masque yg terkenal ampuh dan mursida akhirnya beli karena ada preloved dari member FD, asiiiikk ^o^ Tube-nya gede banget lhoo. Isinya agak susah dikeluarin karena kental.

Keterangan di web :
Mud Pack Masque is the original old-fashioned, time-tested earth facial treatment with imported natural English Clay that works wonders for your skin. It's not only an effective pore cleanser, but also helps tighten loose, sagging skin on your face and neck and relaxes tired facial muscles to soften lines and wrinkles. Our Mud Pack Masque facial helps you look your best when you're preparing to go out for an evening or helps you relax before going to bed. No matter when you use it, your complexion will have a clearer, smoother, more youthful looking appearance.

Pertama pakai rasanya agak cekit-cekit, mungkin karena efek ke pori-pori. Maskernya berwarna coklat muda, rasanya seperti pakai foundation.. hehehe.. Mengoleskannya cuma pakai 1 jari lalu diratakan dengan gerakan memutar supaya creamnya ngga menggumpal. Keringnya lumayan cepet kok, biasanya 5 menit udah terasa ketarik. Waktu yg diperlukan sampai benar-benar kering sekitar 15 menit tergantung seberapa banyak apply-nya.
Setelah benar-benar kering aku bersihkan dengan handuk yang dibasahi air hangat. Setelah itu kulit terasa smooth.. Hmm.. Memang kulitku terlihat lebih bright. Biasanya sih maskeran malem-malem, jadi setelah maskeran pake night cream trus tidur deh. Paginya kulit terasa lembab..

- Rating -
Kemasan : 4 dari 5
Kualitas : 4 dari 5
Keseluruhan : 4 dari 5
Harga : IDR 60.000 / 8oz
Repurchase? Yes

No comments :

Post a Comment

Back to Top